Rabu, 10 Agustus 2011

Mohon Ampun Khilaf Dan Salah

Saat diriku ke dunia ini terlahir
Tiada sempat dalam benak aku berpikir
Hingga tiada pernah terpikir dalam jiwa rasa khawatir
Tiada pula muncul perasaan gentar juga rasa getir
Tiada sadar bila dunia ini akan berakhir

Kini setelah terlahir diri kedunia
Kumerasa banyak waktu yang terbuang sia-sia
Hidup hanya mengeluh hingga hilang rasa ceria
Mungkin inilah kebanyakan dari sifat manusia
Tiada sadar Allah tebarkan berjuta berkah dan karunia

Setelah diri beranjak dewasa
Tersadar diri berlumur dengan dosa
Sempatkah diri bertaubat hingga dosa tiada tersisa…?
Sebelum diri nanti menjadi hancur dalam binasa
Karena tak ingin kelak aku menanggung siksa

Baru terlambat segalanya kumengerti
Apa yang tengah menimpa gejolak dalam diri
Tiada baik semua ini tuk kusesali
Apalagi aku harus menjerit meratapi
Sebaiknya segera diri ini kubenahi

Kini kembali kepadaMU aku datang Ya Allah
Dengan membawa segudang khilaf dan salah
Karena dihadapanMU aku tak dapat berkilah
Dan kuakui diwaktu lalu kusalah dalam memilah
Kini menghadapMU memohon ampunanMU tiada lelah
(18 Oktober 2011)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar